Kandang Ayam Petelur Dari A sampai Z

Agustus 23, 2017

Kandang Ayam Petelur Jenis Battery

Kandang ayam petelur jenis battery adalah kandang yang didesain untuk memudahkan  peternak memelihara ayam petelur sekaligus memanen telur yang dihasilkannya. Biasanya berbentuk persegi yang memanjang yang didalamnya diberikan sekat untuk menampung satu sampai dua ekor ayam petelur.

Kandang yang berbentuk persegi panjang tersebut biasanya disusun bertingkat dua atau lebih kandang yang ada diatas posisinya seperti sebuah tangga yang undakan berikutnya berada diujung undakan bawahnya.

Bahan yang digunakan untuk membuat kandang ayam petelur jenis battery ini biasanya adalah kawat besi atau bambu dan bisa juga gabungan dari keduanya. Lantainya terbuat dari bambu atau kawat disusun agak diberi jarak agar kotoran ayam bisa langsung jatuh ke tanah. 

Kandang ayam petelur jenis battery ini sangat cocok dan efektif pada lahan sempit dan daerah tropis seperti di Indonesia. Kandang ayam petelur adalah salah satu faktor yang sangat penting dalam beternak ayam petelur. Pembuatan kandang ayam petelur harus dilakukan dengan benar. Anda tetap harus membuat kandang ayam petelur dengan baik meskipun Anda hanya beternak ayam petelur dalam skala kecil. 

Kandang Ayam Petelur Jenis Battery
Kandang Ayam Petelur Jenis Battery



Bila tidak ingin kerepotan membuat kandang Anda bisa memilih kandang kawat dengan cara memesan di toko peralatan peternakan yang menyediakan kandang kawat. Mulailah bisnis ayam petelur ini dengan 100 ekor terlebih dahulu dan siapkan peralatan utama dalam pemeliharaan ayam petelur salah satunya adalah persiapan kandang. 

Pembuatan kandang ayam petelur sederhana bisa dilakukan dengan cara yang cukup mudah. Bahan yang diperlukan juga tidak terlalu banyak dan tidak mahal, simak ulasannya diakhir artikel ini. 

Plus Minus Kandang Ayam Petelur Jenis Battery


Keuntungan dari penggunaan kandang ayam petelur jenis battery adalah ventilasi alamiahnya yang bisa membuat ayam merasa nyaman, kanibalisme induk ayam juga bisa dihindari. Selain itu pengawasan ayam sakit juga lebih mudah diketahui. Dan yang lebih penting dari itu semua adalah kontrol pakan dan produksi lebih mudah dilakukan, ayam tidak kehilangan energi, produksi telur selalu dalam kondisi bersih.

Sedangkan kekurangan dari kandang ayam petelur jenis battery adalah investasi awal pembuatan kandang cukup mahal jika menggunakan bahan seperti kawat dan ram besi. Kondisi kandang yang tertutup maka jika pakan kurang baik maka ayam akan mudah defisiensi nutrisi, mudah terjadi kelumpuhan. Dan jika ayam dimasukkan ke dalam kandang sebelum waktunya bisa mengurangi produksi telur karena otot-otot ayam masih terlalu lemah. Sebelum dibuatkan kandang battery maka terlebih dahulu harus dibangun bangunan utama berupa tiang dan atap yang berfungsi sebagai pelindung.

Pembuatan Kandang Ayam Petelur 


Saat ini ada banyak jenis kandang ayam yang langsung jadi dan instant yang dijual di toko-toko peralatan peternakan dengan harga yang tentu saja pasti cukup mahal. Sebagai peternak ayam petelur pemula pasti mikir dua kali untuk membeli kandang ayam karena alasan permodalan. 

Daripada membeli kandang instan yang bisa menguras modal tentu akan lebih bijak bila digunakan untuk keperluan lain yang lebih produktif seperti untuk membeli bibit ayam petelur lebih banyak. Untuk urusan kandang ayam petelur bisa diusahakan sendiri dengan membuat kandang ayam sendiri dengan menggunakan bahan yang lebih murah bahkan gratis seperti bambu dan kayu bekas bangunan.

Bagaimana cara membuat kandang ayam petelur sederhana yang baik? Bahan-bahan kandang ayam instan buatan pabrikan yang dijual di pusat alat peternakan biasanya berbahan dasar kawat besi. Dibuat dengan peralatan yang lengkap dan modern. 

kita sebagai peternak ayam petelur pemula jangan kuatir. Cukup kita pelajari desain dari kandang ayam tersebut kemudian tiru dengan bahan-bahan biasa seperti kayu dan bambu yang harganya tentu saja pasti jauh lebih murah dan terjangkau.

Proses Pembuatan Kandang Ayam Petelur


Dibawah ini saya jelaskan proses pembuatan kandang ayam petelur secara detail.

1. Bahan Bangunan Kontruksi
Bambu merupakan bahan yang paling saya anjurkan dalam pembuatan kandang ayam petelur. Bambu memiliki kelebihan diantaranya tidak membuat luka pada kaki ayam bila dijadikan alas bagi kandang. Selain itu bambu juga lebih murah dan proses pengerjaannya juga lebih mudah. Kekurangan bahan bambu yaitu cepat lapuk bila dibandingkan dengan menggunakan bahan dari kawat besi.

Akan tetapi perlu dipertimbangkan juga apakah kandang yang kita buat ini untuk jangka panjang atau jangka menengah. Untuk jangka panjang saya sarankan menggunakan gabungan kedua bahan tadi yaitu bambu dan kawat besi. 

2. Ukuran Kandang Ideal
Ukuran kandang harus disesuaikan dengan lahan yang anda miliki, jangan lupa untuk mempertimbangkan ruang untuk penyimpanan pakan agar bisa disimpan di kandang tapi tetap aman. Adapun untuk ukuran sekatnya biasanya menggunakan ukuran standar seperti panjang 40 cm, lebar 40 cm, tinggi depan 37 cm, tinggi belakan 30 cm.

Dengan membedakan tinggi depan dan belakang maka akan dihasilkan kemiringan lantai yang dengannya berfungsi agar telur langsung menggelinding terkumpul kedepan otomatis. Sehingga tidak khawatir telur akan terinjak oleh ayam. 

3. Wadah Tempat Air dan Pakan
Tempat pakan saya sarankan untuk menggunakan pipa pvc yang dikupas atasnya atau dibelah dua untuk efesiaensi. Bisa juga menggunakan kayu atau bambu tapi akan sedikit merepotkan dalam proses pembuatannya.

Penggunaan pipa PVC memang memudahkan karena bentuk dari pipa sendiri sudah lengkung atau setengah lingkaran jika dibelah. Setengah untuk tempat pakan dan setengahnya lagi untuk tempat minum. Posisi pipa tempat air minum berada di atas pipa tempat pakan. Tujuannya supaya sisa-sisa pakan yang terbuang tidak jatuh ke dalam tempat minum. Dengan begini tempat minum tetap bersih.

4. Kontruksi Kandang Terbaik
Perhatikan gambar kontruksi kandang ayam petelur jenis battery dibawah. Idealnya kandang jenis battery menyerupai huruf V terbalik. Menampung tiga sampai empat tingkat di sisi kiri dan kanannya. 

Kandang Ayam Petelur Jenis Battry
Kandang Ayam Petelur Jenis Battry

Dengan desain seperti ini, kotoran ayam yang berada diatas tidak jatuh ke dalam kandang ayam yang berada di bawahnya. Sehingga kebersihan kandang tetap terjaga dan yang paling penting yaitu proses sirkulasi udara lebih lancar.

Jarak kandang baterai yang berada pada paling bawah adalah satu setengah meter dari permukaan tanah sehingga memudahkan proses pembersihan kotoran ayam. Ingat ketika kotoran ayam susah dibersihkan karena jarak kandang ayam ke permukaan tanahnya sempit bisa menjadi malapetaka, karena bisa mengundang penyakit yang akan menyerang ayam-ayam petelur kesayangan kita.

Jangan lupa untuk mempertimbangkan jangkauan cahaya matahari. Jangan sampai ayam-ayam kita sulit dan tidak bisa terkena cahaya matahari. Karena seperti yang kita tahu bahwa cahaya matahari sangat dibutuhkan oleh setiap makhluk hidup, tidak terkecuali ayam. Oleh karena itu usahakan kandang ayam yang kita buat menghadap ke arah barat dan timur. Tujuannya agar kandang mendapat pencahayaan yang cukup.

Dalam kontruksi kandang, juga dilengkapi atap yang bisa terbuat dari genteng atau asbes. Namun lebih baik lagi bila menggunakan genteng karena tidak menimbulkan hawa panas.


Jika Anda ingin tahu lebih detail tentang masalah kandang ayam petelur, silakan saksikan video ini!


Video ini menjelaskan dengan seksama tentang pembuatan kandang ayam petelur dengan menggunakan bahan kayu, bambu dan kawat besi.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »